You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ini Rangkaian Kegiatan Dinas KPKP Memperingati HUT ke-494 Jakarta
.
photo doc - Beritajakarta.id

Ini Rangkaian Kegiatan Dinas KPKP Memperingati HUT ke-494 Jakarta

Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, Pertanian (KPKP) DKI Jakarta mengadakan serangkaian kegiatan untuk memperingati HUT ke-494 Jakarta di antaranya Tanam Serentak Kelas Berkebun, Tanam Mangrove, dan Webinar Penanganan Limbah Pertanian untuk Pembuatan Eco Enzym.

Kolaborasi tetap berjalan

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Suharini Eliawati mengatakan, Tanam Serentak sebagai tindak lanjut Kelas Berkebun kerja sama antara Dinas KPKP, Dinas Lingkungan Hidup dan Tim Penggerak PKK akan dilaksanakan pada 25 Juni 2021.

"Tanam Serentak direncanakan berlangsung di 1.320 titik di rumah masing-masing peserta. Tanaman yang ditanam adalah sayur, tanaman buah dan tanaman hias. Kami juga merencanakan pelaksanaan panen bersama pada Agustus mendatang," ujarnya, Senin (21/6).

1.313 Peserta Ikuti Aksi Tanam Serentak

Sementara itu, kegiatan Tanam Mangrove dilaksanakan di Pulau Tidung Besar dan Pulau Tidung Kecil oleh Pusat Budidaya dan Konservasi Laut (PBKL) berkolaborasi dengan komunitas pecinta lingkungan laut pada 22 Juni 2021.

"Kami menyiapkan 1.200 bibit mangrove yang akan ditanam," terangnya.

Menurutnya, untuk Webinar Penanganan Limbah Pertanian untuk Pembuatan Eco Enzym dilaksanakan akhir Juni mendatang berkolaborasi dengan Eco Enzym Nusantara dan para penggiat urban farming di Jakarta.

"Seluruh rangkaian kegiatan akan dilangsungkan dengan protokol kesehatan yang sangat ketat," ungkapnya.

Ia menambahkan, sesuai dengan tema HUT ke-494 Jakarta adalah Jakarta Bangkit maka diharapkan program-program yang dilaksanakan memberikan manfaat luas bagi masyarakat meski dalam kondisi pandemi COVID-19.

"Kolaborasi tetap berjalan, ini menandakan bahwa komunitas punya rasa kebersamaan untuk membantu kelompok-kelompok masyarakat lainnya,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 1.461 Penumpang Tiba di Terminal Terpadu Pulogebang

    access_time12-05-2024 remove_red_eye1810 personNurito
  2. Personel Gabungan Gelar AKMP di RW 02 Kebon Pala

    access_time12-05-2024 remove_red_eye1809 personNurito
  3. Gerimis Basahi Sebagian Jakarta Siang Ini

    access_time12-05-2024 remove_red_eye1802 personAnita Karyati
  4. 42.878 Wisatawan Kunjungi Kawasan Monas

    access_time12-05-2024 remove_red_eye1778 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Libur Panjang, Ancol Disambangi 130.000 Wisatawan

    access_time12-05-2024 remove_red_eye1730 personAnita Karyati